Anda Dilarang Salat pada Tiga Tempat Ini


Pembahasan mengenai sholat tidak akan ada habisnya untuk dikaji. Terlebih sholat merupakan satu ibadah paling penting bagi umat muslim. Bagaimana tidak, sholat menjadi kriteria baik buruknya timbangan amal seseorang di mata Allah subhanahu wa ta’ala.
Banyak orang beranggapan salah dalam hal sholat, sholat lima waktu dianggap tidak lebih penting daripada sholat jumat atau sholat dua hari raya. Itulah sebabnya sering kita jumpai orang yang tidak pernah sholat lima waktu tapi tak pernah absen saat sholat jumat atau sholat Ied.
Sholat adalah amalan pertama yang akan dihisab, jika sholatnya baik maka dianggap baik seluruh amalnya. Sebaliknya, jika sholatnya rusak maka rusaklah seluruh amal seseorang. Begitu pentingnya sholat, Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallammenjadikannya sebagai pembeda antara seorang muslim dan orang kafir. Subhanallah.

Sholatlah Dimanapun Berada

Dalam keadaan apapun, dimanapun kita berada, sholat lima waktu wajib kita jaga. Jika dalam keadaan sakit, tidak bisa berdiri maka bisa dilakukan dengan duduk, atau ambil keringanan dengan berbaring manakala tidak sanggup duduk. Begitu pula wajib kita sholat dimanapun berada, baik dalam perjalanan di mobil, bis, pesawat, kereta api, atau yang lain.
Hukum asal di semua tempat di bumi adalah suci dan bisa digunakan sebagai tempat sholat. Dalam shahih Bukhari, Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda:
“Aku berlepas diri kepada Allah dari mengambil salah seorang di antara kalian sebagai kekasih, karena Allah Ta’ala telah menjadikanku sebagai kekasih sebagaimana Dia menjadikan Ibrahim sebagai kekasih. Dan kalaupun seandainya aku mengambil salah seorang dari umatku sebagai kekasih, niscaya aku akan menjadikan Abu Bakar sebagai kekasih. Ketahuilah bahwa sesungguhnya orang-orang sebelum kalian itu menjadikan kuburan para nabi dan orang-orang shalih dari mereka sebagai masjid, maka janganlah kalian menjadikan kuburan-kuburan itu sebagai masjid, karena sungguh aku melarang kalian dari hal itu.” [HR. Muslim no. 532]

Tiga Tempat Terlarang Untuk Sholat

Seluruh bumi ini suci, tapi Rasulullah shallallahu’alaihi wa sallam melarang seseorang untuk melakukan sholat di tempat-tempat tertentu. Berikut ini tiga tempat yang tidak diperbolehkan untuk sholat sesuai larangan dari Rasulullah, dilarang sholat pada tiga tempat ini:

1. Sholat di Kuburan
Kuburan merupakan tempat yang terlarang untuk sholat. Lima hari menjelang wafat, Rasulullah shallallahu’alaihi wa sallambersabda mengenai hal ini.
“…bumi dijadikan untukku sebagai tempat sujud dan suci…”
2. Sholat di Toilet / kamar mandi
Rasulullah juga melarang sholat menghadap kuburan yang tidak ada tembok pemisah antaranya. Selain itu kuburan juga termasuk salah satu tempat berkumpulnya jin dan syaithan.
Dari sahabat Abu Said Al-Khudri radhiallahu ‘anhu dia berkata bahwa Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam bersabda:
“Semua tempat di bumi ini adalah masjid (dapat digunakan untuk shalat atau bersujud) kecuali kamar mandi dan kuburan.”[HR. Abu Daud no. 492 dan Tirmizi no. 317]
Toilet atau kamar mandi merupakan tempat yang najis, dan Allah tidak suka dengan tempat-tempat kotor dan najis. Larangan tersebut hanya berlaku untuk sholat di dalamnya. Jika kita tinggal di tempat satu petak maka tidak mengapa sholat menghadap kamar mandi yang letaknya di arah kiblat, asalkan ada dinding pemisah.
3. Sholat di Kandang Unta
Mengenai larangan sholat di tempat ini ada hadits khusus yang menjelaskannya. Dan hadits ini khusus untuk binatang unta saja, kambing tidak termasuk. Larangan sholat di kandang unta bukan disebabkan karena najisnya kotoran unta, melainkan sebab hadits khusus dari Rasulullah. Dari Abu Hurairah radhiallahu ‘anhu dia berkata bahwa Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam bersabda:
“Shalatlah kalian di kandang kambing dan jangan kalian shalat di tempat menderumnya unta.” [HR. At-Tirmizi no. 348]

Post a Comment